Prodi Teknik Informatika

Marwa Halim, M.TI

Marwa Halim, M.TI

Ketua Prodi Teknik Informatika

Selamat datang di situs resmi Program Studi Teknik Informatika, Salam Sejahtera Bagi Kita Semua. Program Studi Teknik Informatika adalah salah satu program studi yang diselenggarakan oleh Yayasan Methodist Indonesia Binjai (YMIB). STMIK Methodist Binjai didirikan pada tahun 2014 mendapat status terdaftar dengan keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 383/E/O/2014 tanggal 04 September 2014.

Dengan kesungguhan untuk terus berkembang, YMIB terus menata perguruan tinggi di bawah naungannya. Dalam mewujudkan harapan masyarakat luas, YMIB telah mengeluarkan Surat Keputusan Pembentukan Pendirian program studi, salah satu diantaranya adalah Program Studi Teknik Informatika.

Program Studi Teknik Informatika mempunyai visi untuk “Pada tahun 2022 menjadi komunitas Informatika terbaik di Kota Binjai yang menghasilkan lulusan yang terampil, berintegritas, berjiwa unggul, serta kompeten dan kompetitif untuk memenuhi kebutuhan stakeholder di Sumatera Utara”. Untuk mencapai misi tersebut, Program Studi Teknik Informatika mempunyai misi sebagai berikut: (1) 1.Menyelenggarakan pendidikan berkualitas untuk menghasilkan lulusan Teknik Informatika yang terampil, berintegritas, berjiwa unggul, kompeten, kompetitif dan siap bersaing dalam pasar professional, dan/atau siap menciptakan peluang kerja baru; (2) Menyelenggarakan penelitian yang berorientasi pada pengembangan keilmuan Teknik Informatika dan melaksanakan pengabdian kepada masyarkat secara professional; (3) Memanfaatkan dan mengembangkan ilmu dan teknologi inovatif untuk memenuhi kebutuhan stakeholder di Sumatera Utara.

Kami juga terus mengupayakan peningkatan sarana dan prasana pembelajaran yang membuat mahasiswa merasa nyaman di kampus untuk terus mengembangkan potensi mereka. Apalagi fasilitas yang disediakan oleh STMIK Methodist Binjai juga sudah cukup memadai, seperti Sistem Informasi Akademik (SIA) dan akses internet secara gratis didalam lingkungan kampus STMIK Methodist Binjai. Prodi TI telah mempunyai fasilitas Laboratorium yang menjadi sentral kegiatan dan pengembangan kualitas akademik dosen dan mahasiswa khususnya dibidang IT.
Semoga situs ini dapat memberikan informasi yang Anda butuhkan tentang Program Studi Teknik Informatika STMIK Methodist Binjai. Segala kritik maupun saran demi kemajuan Program Studi Teknik Informatika STMIK Methodist Binjai dapat Anda sampaikan. Semoga bermanfaat.

Saya alumni pertama dari prodi Teknik Informatika, saya sudah bekerja sebagai Tenaga IT disalah satu Perusahaan Ternama dimedan, saya bangga menjadi alumni STMIK Methodist Binjai, tetap semangat meski lulusan swasta tapi saya bisa bersaing dengan lulusan lainnya.

Rico Wijaya

Alumni

Awalnya saya bingung ambil program studi apa untuk kuliah, tapi sewaktu sosialisasi STMIK Methodist Binjai kesekolah saya yakin untuk kuliah di prodi Teknik Informatika. Bravo Prodi TI STMIK Methodist Binjai.

Norika Tanjaya

2020101010

Jangan takut untuk kuliah bersama kami di STMIK Methodist Binjai, Fasilitas lengkap, Gedung perkuliahan Nyaman dengan dosen yang siap membantu dalam menyelesaikan perkuliahan tepat waktu.

Cindy

2020101016

Saya sangat diberi kesempatan untuk kuliah di STMIK Methodist Binjai pada prodi Teknik Informatika, karena keterbatasan kemampuan biaya, tapi disini saya dapat keringan biaya kuliah sehingga saya yakin dapat menyelesaikan perkuliahan saya tepat waktu.

Sahat Manullang

2018101002

Hubungi Kami

admin@stmikmethobi.ac.id

(061) 8874-2021

Jl. Gatot Subroto No.255, Bandar Senembah, Binjai Barat., Kota Binjai, Sumatera Utara 20716

Temukan Kami

Komentar